As
Piala adalah sebuah tanda kegembiraan, kebahagiaan, dan cinta kasih yang
diluapkan dari perasaan. Kartu ini menunjukkan proses awal dan baru yang
berasal dari pemikiran kreatif mengenai hasrat, keinginan, dan naluri. Kehadiran
kartu ini menggambarkan keadaan klien yang menyenangkan dan memuaskan. Klien
merasakan kecerahan hati spritual dan kedamaian dalam dirinya.
Ketika kartu ini ditebarkan, maka klien
mendapatkan sebuah inspirasi baru yang menyenangkan. Hal ini mengilhaminya
pada tujuan baru, seperti hubungan asmara, suasana rumah yang berbeda,
pekerjaan yang menyenangkan, rencana-rencana proyek yang gemilang, atau
penyelesaian suatu masalah.
Bagaimanapun,
kebahagiaan dan kepuasan yang diperoleh oleh klien adalah mutlak dan muncul
dari perasaan yang benar-benar telah siap secara spiritual. Atas segala hal
yang sedang
dihadapi, bila klien mendekatkan diri kepada Tuhan dan tetap terus berusaha menjalin hubungan dengan orang lain, maka kebahagiaan akan terwujud lahir dan batin.
dihadapi, bila klien mendekatkan diri kepada Tuhan dan tetap terus berusaha menjalin hubungan dengan orang lain, maka kebahagiaan akan terwujud lahir dan batin.
Sementara
bila diposisikan terbalik, kartu ini mengindikasikan bahwa klien bisa saja
dalam keadaan resah tak menentu. Jika klien tak acuh, maka akan muncul keraguan
bersikap. Namun, kartu ini tetap bermakna positif. Sehingga apa pun keadaan yang
dialami sekarang, maka klien akan mendapatkan apa yang diinginkannya.
Tarot Nusantara "The Real Art of Tarot"
Hisyam A. Fachri